Kabar Digital

Berita Masa Kini

Profesi Ners Fakultas Keperawatan USU dan Komunitas WA PESEK Laksanakan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

KABAR DIGITAL, MEDAN — Mahasiswi Fakultas Keperawatan USU kelompok 02 Profesi Ners Fakultas Keperawatan bekerja sama dengan WA PESEK mengadakan kegiatan sosial berupa pengobatan Gratis sekaligus penyuluhan tentang kesehatan kepada masyarakat.

Kegiatan berlangsung Minggu 28 /05/ 2014 pagi di Taman Edukasi WA PESEK Hutan kanal Jl. Eka Sama Medan Johor.

Acara dimulai dengan Senam sehat bersama sanggar senam ibu ibu Senam Rindu Alam WA PESEK di Ketuai Ratna Angkat yg juga diikuti mahasiswi fakultas Keperawatan USU.

Usai senam dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan gratis dan penyuluhan kesehatan, pemeriksaan kesehatan berupa cek tensi, cek kadar gula darah dan cek kolesterol.

Ketua WA PESEK Adlin Ginting SH, MH yg didampingi Sekjend WA PESEK Sandi Ardiansyah S. Kom dan Ketua senam Rindu Alam WA PESEK Ratna Angkat, mengucapkan terimakasih kepada adik adik Mahasiswi yg sudah berkenan melaksanakan kegiatan di WA PESEK sebagai wujud tridharma perguruan tinggi sebagai wujud kepedulian di tengah tengah masyarakat sesuai disiplin ilmu yg didapat, semoga kegiatan serupa dapat terus berlanjut.
“Saya selaku Ketua Umum Warga Peduli Sekitar (WA PESEK) berterima kasih kepada adik adik mahasiswi Keperawatan Universitas Sumatera Utara yang sudah berkenan melaksanakan kegiatan di Hutan Kanal tempat nya WA PESEK jl. Eka Sama Kecamatan Medan Johor, semoga kegiatan serupa dapat terus berlanjut”, ucap Adlin Ginting.

Saat wartawan media ini mempertanyakan apa tujuannya kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis ini kepada Inggrid Pricilia Pardede selaku Ketua Mahasiswi Kelompok 02 Profesi Ners Fakultas Keperawatan USU, dengan lugas Inggrid memaparkan.

Bahwa tujuan umum kegiatan keperawatan komunitas yang dilakukan oleh kelompok 02 Profesi Ners Fakultas Keperawatan USU di komunitas WA PESEK (Warga Peduli Sekitar) secara umum memiliki tujuan untuk mengaplikasikan konsep-konesp ilmu keperawatan komunitas yang diperoleh selama perkuliahan guna meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam memberikan asuhan keperawatan.
Disamping tujuan umum Inggrid juga menjelaskan tujuan khusus dari kegiatan tersebut adalah :
– a. Meningkatkan kesehatan komunitas WA PESEK (Warga Peduli Sekitar) melalui pemeriksaan kesehatan berupa cek tensi, cek kadar gula darah dan cek kolesterol.
– b. Memberikan motivasi kepada komunitas WA PESEK (Warga Peduli Sekitar) tentang pentingnya kesadaran melakukan pemeriksaan secara rutin.
– c. Meningkatkan wawasan kepada komunitas WA PESEK (Warga Peduli Sekitar) terutama dibidang kesehatan melalui penyuluhan kesehatan. (BES)