KABAR DIGITAL, BINJAI — Setahun menjabat Kapolres Binjai AKBP Rio Alexander Panelewen dimutasi sebagai wadir Narkoba Polda Kalimatan tengah (Kalteng)
Hal itu tertuang dalam surat telegram Kapolri nomor ST / 1138/VI/KEP/2024tanggal 25juni 2024
Sementara itu, jabatan AKBP Rio digantikan oleh AKBP Bambang Christianto Utomo yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Pakpak Bharat
Ketika di konfirmasi, AKBP Rio membenarkan hal tersebut,iya benar saya di mutasi di Polda Kalteng sebagai wadir Narkoba ,”ujarnya pada hari Kamis tanggal 26/6 2024.
Rio yang dikenal baik dan ramah pada awak media memintak doa atas jabatan Baru sebagai wadir Narkoba di Polda Kalteng,”ucap Rio
Tak hanya itu, Rio menambahkan setelah HUT Bhayangkara ke-78 ia baru melaksanakan serah terima jabatan (Sertijab) ditempat baru dirinya bertugas.
Diketahui AKBP Rio Alexander Panelewen, sebelum menjabat sebagai Kapolres Binjai, ia menjabat sebagai Kapolres Nduga, Polda Papua.(Ganda)